Nuansa Sulsel, Bone—Polres Bone melakukan segala cara dan upaya dalam menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar sampai ke masyarakat luas.
Seperti yang dilakukan oleh Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Iptu Melyana yang memberikan imbauan melalui radio suara Bone Beradat FM , dijalan Jenderal Ahmad Yani Watampone Kabupaten Bone, Jumat (21/04/2023).
Melalui Radio Suara Bone Beradat Iptu Melyana menghimbau kepada seluruh masyarakat Bone yang akan melakukan mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 HijriyahMenjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, untuk selalu memastikan keamanan dan kenyamanan para pemudik sehingga tercipta Kabupaten Bone yang aman dan kondusif.
AKP Desy Ayu Dwi Putri, S.I.K, M.H Kasat Lantas Polres Bone juga menghimbau,” Pada Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan Cuti bersama untuk seluruh warga masyarakat agar memeriksa rumahnya terlebih dahulu sebelum ditinggalkan dan pastikan pintu/jendela salam keadaan terkunci, kompor dan alat elektronik dalam keadaan padam agar terhindar dari menghindari hal-hal yang tidak di inginkan.
” Sebelum melaksanakan perjalanan yang jauh terlebih dahulu untuk mengecek kondisi kendaraan, jangan membawa barang yang berlebihan, dan selalu patuhi peraturan berlalu lintas serta berdoa untuk keselamatan dijalan, lanjut Kasat Lantas Polres Bone.
Pospam Kepolisian terpadu/ Rest Area telah di sediakan tempat beristirahat bagi masyarakat yang melakukan Mudik Lebaran apabila dalam perjalanan merasa capek, Lelah dan mengantuk , untuk mencegah terjadinya laka lantas yang diakibatkan mengantuk pada saat berkendara.
Selain memberikan imbauan melalui radio, Personel Sat Lantas Polres Bone, Briptu Rita Damayanti juga melaporkan secara langsung di jalan terkait situasi kamseltibcar lantas.
(INA)